Selasa, 16 Mei 2017

Aspek-Aspek Ini Harus Selalu Ada Dalam Setiap Desain Brosur


Brosur merupakan sebuah sarana atau media promosi yang diminati oleh banyak pengusaha untuk memasarkan produknya karena memiliki banyak keunggulan. Meskipun terkesan konvensional, namun dengan brosur brand atau perusahaan sangat mudah memperkenalkan produknya hanya dengan selembar kertas dengan desain yang menarik.



Namun, agar brosur promosi dapat menarik perhatian masyarakat untuk membacanya dan agar pesan promosinya dapat tersampaikan dengan baik Anda tidak boleh asal-asalan bukan hanya pada desainnya saja namun juga pada isi yang tertulis didalamnya haruslah seimbang agar brosur tidak berakhir di tempat sampah.

Berikut ini adalah hal yang harus terdapat dalam brosur yang harus Anda perhatikan sebelum membuatnya.

Gambar / Tulisan Jelas

Dilansir situs jasa web profile, dalam sebuah brosur terutama yang dipergunakan untuk menarik calon konsumen pemilihan gambar/tulisan adalah faktor yang paling penting. Sebuah brosur yang memiliki gambar yang benar-benar mencerminkan isi dan maksud dibuatnya brosur dapat memiliki presentase keberhasilan lebih tinggi jika dibandingkan dengan brosur yang memiliki gambar seadanya. Gambar tidak harus dibuat sendiri, namun bisa dari berbagai sumber selama gambar tersebut tidak memiliki hak cipta.


Komposisi Warna

Brosur/ dengan warna yang terang bisa jadi menarik calon pelanggan pada pandangan pertama, tapi dapat juga mengganggu pandangan jika komposisinya terlalu mencolok. Pastikan komposisi warnanya cukup baik dan cukup menarik calon pelanggan. Konsultasikan komposisi warna brosur dengan bagian percetakan agar hasilnya bisa maksimal dan brosur bisa menarik banyak perhatian semua orang.

Memiliki Faktor 'Rasa Penasaran'

Pastikan brosur yang dibuat memiliki isi yang membuat calon pelanggan sangat penasaran. Faktor utama dari keberhasilan feedback brosur adalah rasa penasaran dan keingintahuan, jadi pastikan isi dari brosur membuat calon pelanggan menjadi tertarik untuk minimal menghubungi. Jangan cantumkan harga atau hal lain yang membuat calon pelanggan enggan menghubungi, masukkan saja kata-kata atau hal-hal yang menarik, dan membuat penasaran.

Trial and Erorr

Cobalah untuk membuat beberapa model desain dan coba untuk mencetak dengan jumlah sedikit berlebih dahulu (cetak menggunakan printer terlebih dahulu). Konsultasikan dengan teman-teman terdekat dan pastikan brosur yang benar-benar menarik perhatian dan rasa penasaran mereka sebelum membawa desain brosur ke tempat percetakan.

Sesuaikan ketebalan kertas

Ketebalan kertas juga mempengaruhi hasil dari brosur yang dibuat. Brosur yang dibuat dengan kertas yang terlalu tipis membuat brosur menjadi mudah sobek, dan mudah terlipat. Brosur yang terlalu tebal juga membuat ongkos cetak menjadi lebih tinggi. Jadi pastikan ketebalan kertas yang sesuai dengan keinginan dan tidak boleh berlebihan karena ini untuk mengantisipasi kurang attentionnya brosur Anda dimata publik.

Sesuaikan isi dengan kebutuhan

Isi dari brosur sangat menentukan ketertarikan calon pelanggan. Sebuah brosur dapat memiliki isi bermacam-macam tergantung dari tujuan dibuatnya. Isinya dapat berupa perkenalan usaha, promosi produk/jasa baru, potongan harga/discount produk/jasa tertentu, atau pun yang berkaitan degan acara/event yang akan berlangsung. Pastikan isi yang akan dicantumkan sesuai dengan yang diharapkan.


Nah, sekarang Anda sudah tahu bukan apa saja yang harus ada dan paling penting untuk diperhatikan dalam sebuah brosur. Jangan sampai brosur hanya menjadi tumpukan kertas yang tak berarti hanya karena Anda tidak memaksimalkan proses mendesainnya dengan baik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar