Kamis, 11 Mei 2017
Wajib Dibaca! Inilah Alasan Mengapa Freelancer Dilarang Begadang
Seorang freelancer atau pekerja paruh waktu, memang tidak memiliki jam kerja yang pasti, apalagi bagi mereka yang bekerja dari rumah. Sering kali, karena pekerjaan datang tidak menentu dan memiliki deadline yang mengikat, para freelancer menyelesaikan pekerjaan mereka dengan cara begadang. Tidak sedikit juga orang yang bekerja tetap melakukan hal ini, alasannya simple agar pekerjaan bisa terselesaikan dengan cepat.
Namun, tahukah Anda jika begadang sangat tidak dianjurkan bagi Anda para pekerja terlebih bagi freelancer yang memang tidak memiliki jam bekerja tetap setiap harinya?
Begadang bahkan sampai kurang tidur memiliki banyak kekurangan yang merugikan, seperti mematikan kreativitas dan konsentrasi. Selain itu, akan lebih sulit bagi seorang freelancer untuk menghadapi dan memenuhi keinginan klien jika berada pada kondisi tidak fokus.
Maka dari itu, tidak ada salahnya untuk setiap hari Anda memiliki jam tidur yang seimbang dengan tidak terlalu sering begadang hingga dini hari. Lebih jauh, inilah manfaat yang bisa Anda rasakan jika menerapkan jam tidur secara benar.
1. Memiliki Memori yang Lebih Baik
Saat Anda tidur, otak ternyata tetap bekerja. Namun uniknya, otak seperti sedang “melatih” diri dan hal ini dapat membantu memperkuat daya ingat. Artinya, saat Anda bangun, otak akan lebih maksimal bekerja terutama jika digunakan untuk mempelajari sesuatu.
2. Meningkatkan Kreativitas
Selain memperkuat daya ingat, saat tidur otak ternyata juga mengatur dan menyusun ingatan-ingatan tersebut. Hasilnya, kreativitas pun meningkat. Sebuah penelitian di Universitas Harvard menemukan bahwa tidur menguatkan komponen emosi dari sebuah ingatan yang mampu mendorong proses kreativitas seseorang.
3. Menurunkan Potensi Stres
Stres sering dialami orang yang bekerja di bawah tekanan dan dengan cukup tidur hal ini dapat diatasi. Orang yang cukup tidur juga memiliki kadar tekanan darah yang lebih terkontrol, sehingga menurunkan risiko penyakit jantung. Selain itu, cukup tidur menjauhkan depresi karena membantu memperbaiki suasana hati dan menjaga stabilitas emosi.
4. Konsentrasi yang lebih Tajam
Kurang tidur sudah pasti akan membuat kita mengantuk sepanjang hari dan ini sangat mempengaruhi konsentrasi. Dengan tidur yang cukup, tubuh tidak akan merasa lelah dan mengantuk di siang hari. Ini akan membantu Anda untuk menjadi lebih produktif dan fokus dalam bekerja.
Nah, dengan mengetahui informasi diatas, sekarang Anda tidak memiliki alasan untuk begadang setiap malam meskipun hal itu berhubungan dengan pekerjaan Anda. Dilansir situs jasa company profile, begadang bukanlah perwujudan dari produktivitas karena bagaimanapun tubuh memerlukan istirahat untuk mendapatkan energi yang cukup dalam menjalani pekerjaan.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar