Senin, 22 Mei 2017
Blogger, Apakah Konten yang Kamu Tulis Sudah Seperti Ini?
Para blogger tentu sudah memahami bahwa mendapatkan banyak pembaca dan pengunjung blog bukanlah hal yang mudah. Semua bergantung pada konten yang kamu tulis pada laman blog tersebut. Konten adalah raja, maka tidak heran jika banyak orang yang selalu menyempurnakan konten nya untuk menarik banyak pembaca.
Tidaklah heran jika di awal pembuatan blog kamu harus sudah bisa menentukan tujuan dari pembuatan blog itu sendiri. Seandainya kamu membuat blog untuk tempat menulis cerita pendek, berbagi informasi seputar traveling, hingga bisnis online, maka semua konten yang ada pada blog kamu pun harus berada dalam jalur yang sama dengan tujuan pembuatannya.
Namun, faktanya, tidak semua blogger tahu bagaimana cara membuat konten yang baik, benar dan juga menarik. Oleh karena itu, kami akan membagikan informasinya secara cuma-cuma buat kamu para blogger yang masih kebingungan bagaimana menulis konten untuk blog dengan baik.
Menggoda Pembaca Sejak Paragraf Utama
Membuat pembaca tergoda untuk membaca konten secara keseluruhan harus dimulai bahkan sejak pembuatan alinea utama. Alinea utama yang baik haruslah menarik dan menimbulkan rasa penasaran pembaca. Bagian ini merupakan penentu apakah pembaca akan melanjutkan hingga ke bagian paling akhir atau justru meninggalkan blog kamu begitu saja. Tidak harus membuat alinea utama panjang, sebab yang terpenting adalah tulisan kamu harus bisa secara efektif membuat kalimat yang menarik.
Buat Pembaca Penasaran Dengan Judul Yang Kamu Pilih
Daya tarik sebuah konten pada blog adalah judul artikel itu sendiri. Oleh karena itu, kamu harus benar-benar memilih judul yang bisa membuat calon pembaca tersebut penasaran sehingga tertarik untuk membaca konten secara keseluruhan. Apabila judul yang kamu pilih kurang menarik dan terkesan membosankan, maka pembaca pun enggan untuk membaca kontennya secara keseluruhan.
Singkat, Padat dan Jelas
Tidak semua pembaca memiliki banyak waktu luang untuk membaca tulisan kamu. Menulislah dengan singkat namun tetap akurat terutama ketika kamu harus memperhitungkan jumlah kata yang digunakan. Jangan membuat pembaca kebingungan dengan konten yang ada dalam blog kamu. Sangat disarankan untuk kamu menulis dengan menjaga kestabilan emosi sehingga tulisan yang dibuat tetap bersifat objektif.
Original
Kejujuran dan keaslian tulisan kamu sangat mempengaruhi pembaca. Perlu diingat bahwa akan ada banyak blogger lain yang juga menggunakan topik yang sama dengan yang kamu tulis, sehingga sangat disarankan buat kamu untuk menjadikan tulisan-tulisan terdahulu sebagai referensi, bukan tempat untuk penjiplakan. Jika tulisan yang kamu buat mengalir dan jujur maka pembaca pun akan senang dengan tulisan yang kamu buat.
Tulisan Yang Ramah SEO
Istilah SEO mungkin sudah tidak asing lagi bagi para blogger dan mereka yang bergerak dalam penyedia jasa web profile. Menulis dengan menggunakan teknik SEO memang terbukti ampuh dalam menambah jumlah pengunjung blog kamu. Kamu bisa menambahkan kata kunci di dalam judul, paragraf pembuka, dan penutupan untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Namun, jangan memenuhi konten dengan banyak sekali kata kunci. Hal tersebut justru akan membuat tulisan kamu tidak berguna. Membatasi jumlah kata kunci bisa menghasilkan tulisan yang tetap efektif baik untuk pembaca.
Itulah beberapa hal yang bisa menjadikan konten dalam sebuah blog menjadi lebih menarik. Kalau konten yang kamu tulis sudah memenuhi kriteria tadi, dijamin jumlah pembaca serta pengunjung blog kamu akan bertambah banyak.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar