Kamis, 04 Mei 2017

Hallo Para Freelancer, Inilah Bahaya Menunda Pekerjaan


Sebagai freelancer kita semua pasti pernah merasakan dikejar-kejar deadline. Sungguh, ini lebih mengerikan daripada dikejar anjing tetangga. Ironisnya, kebanyakan kasus semacam ini tak lain disebabkan oleh kebiasaan freelancer sendiri yang cenderung menunda-nunda pekerjaan.



Kebiasaan ini bisa terjadi karena berbagai alasan, seperti menyepelekan pekerjaan, manajemen waktu yang berantakan, kendali diri yang kurang, hingga alasan yang disengaja lantaran sebagian orang merasa bekerja lebih cepat ketika berada di bawah tekanan deadline.

Meski demikian, kita tentu setuju bahwa menunda pekerjaan lebih besar dampak negatifnya, yang ujung-ujungnya hanya akan merugikan freelancer sendiri. Apa saja bahayanya? Ini dia beberapa di antaranya.

1. Kehilangan waktu yang berharga

Ini biasanya baru kita sadari ketika waktu telah menunjukkan menit-menit terakhir menjelang deadline sementara pekerjaan belum juga selesai. Ketika bayangan klien yang marah dan berbagai konsekuensi tidak menyenangkan lainnya terasa lebih dekat dari urat nadi, baru saat itu kita menyadari betapa kita menyesal telah menyia-nyiakan waktu yang berharga. “Coba saja kemarin aku tidak ini itu, pasti pekerjaanku sudah selesai.” Tapi apalah daya, waktu yang berharga itu telah hilang.

2. Pendapatan menurun

Sejumlah pekerjaan yang seharusnya selesai dalam waktu yang ditentukan ternyata masih belum kelar juga. Artinya, targetmu tidak tercapai; pendapatan yang seharusnya bisa dipakai untuk beli ini itu ternyata belum cukup. Lebih buruk lagi, jika pekerjaanmu sampai melebihi deadline dan mau tak mau kamu harus berani menerima konsekuensinya, entah itu berupa ketidakpuasan klien, atau pemotongan harga sebagai kompensasi.

3. Melewatkan kesempatan berharga lainnya

Ketika kesempatan menggiurkan hadir di depan mata, kita takut untuk mengambilnya karena masih memiliki tanggungan pekerjaan yang seharusnya sudah selesai dari kemarin. Nah, satu kali menunda pekerjaan sama dengan melepas satu kesempatan baik. Bayangkan jika ini berlanjut, berapa banyak kesempatan yang harus lolos dari genggaman?

4. Merusak reputasi di mata klien

Ini yang paling berbahaya. Karena kepuasan klien berarti segalanya dalam menjalankan bisnis, maka kekecewaan mereka juga bisa menjadi bencana. Jika klien yang puas akan cenderung setia berlangganan dan merekomendasikan bisnismu pada orang lain, klien yang kecewa bisa saja memberi review yang buruk dan merekomendasikan teman-temannya untuk TIDAK berbisnis denganmu.

Memang, mendunda pekerjaan pasti dilakukan oleh semua orang, tidak hanya Anda para freelancer saja namun juga oleh desainer grafis bahkan penyedia jasa company profile sekalipun. Namun ingat, kebiasaan ini jangan dibiasakan karena bisa merusak profesionalitas dan produktivitas Anda.

1 komentar:

  1. Menunda pekerjaan berarti menunda kesuksesan. Nice content.
    by Green Angelica - Obat Penumbuh Rambut Alami Terbaik dan Tercepat Menumbuhkan Rambut Rontok dan Botak

    BalasHapus