Selasa, 25 April 2017

Cara Merubah Klien Biasa Menjadi Klien Potensial


Bagi seorang freelancer maupun mereka yang bukan, klien merupakan sosok penting dibalik suksesnya bisnis yang dijalankan. Produk jasa yang ditawarkan oleh mereka kepada klien, tentunya harus memberi manfaat yang positif bagi klien, manfaat untuk jangka pendek maupun jangka panjang. Tanpa klien, seorang pekerja khususnya dibidang desain grafis sebut saja sebagai contoh, tidak akan mampu melanjutkan bisnisnya yang semakin lama semakin sulit persaingannya.



Menjalin hubungan kerja dengan klien tentu harus dilakukan semaksimal mungkin, agar hubungan itu tidak berakhir pada penjualan saja, namun juga bisa berlanjut seperti teman, sahabat, maupun partner kerja yang saling menguntungkan. Jika Anda maupun penyedia jasa web profile bisa menerapkan ini dalam usahanya, maka besar kemungkinan bisnis jasa yang ia jalankan bisa terus berjalan dan bisa meningkatkan tingkat pendapatan setiap bulannya.

Berikut ini merupakan cara menjadikan klien biasa menjadi klien potensial yang dapat menguntungkan bisnis Anda. Simak informasi selengkapnya dibawah ini.

Komunikasi Dengan Klien

Tidak bisa dipungkiri bahwa komunikasi memegang peranan penting dalam hubungan bisnis dan hubungan kerja. Komunikasi antara freelancer dan klien yang berjalan harmonis akan menjadikan hubungan tersebut lebih dari sekedar hubungan kerja, namun juga menjalar pada hubungan antar personal yang lebih dekat dan lebih akrab. Contoh komunikasi dengan klien yang bisa Anda lakukan adalah dengan menanyakan hobi atau kegemarannya.


Bangun Personal Brand Secara Kontinyu

Jika Anda ingin mengembangkan diri Anda lebih tinggi dari seorang freelancer, maka Anda perlu menginvestasikan waktu Anda setiap harinya untuk membangun personal brand Anda. Contoh personal brand yang bisa Anda lakukan adalah dengan membuat blog atau website yang berisi tulisan-tulisan Anda tentang tips, cara, rahasia Anda menjalani bisnis yang Anda jalankan. Tulisan di website Anda akan mengedukasi pengetahuan seorang klien, serta dapat meningkatkan brand image di mata klien.

Jadilah Konsultan Untuk Klien

Ada beberapa jenis hubungan antara seorang freelancaer dengan klien diantaranya adalah hubungan kerja per project (fixed project), hubungan kerja per jam (hourly project), dan hubungan kerja sebagai konsultan (project consultant). Dari ketiga jenis hubungan ini, sebaiknya berperanlah sebagai seorang konsultan. Seorang konsultan akan berperan sebagai pemberi solusi masalah bisnis yang dialami oleh seorang klien, sedangkan hubungan kerja per jam atau per project hanya menjadikan Anda sebagai seorang pegawai yang bertugas untuk mengeksekusi ide-ide maupun perintah dari klien.

Kerjakanlah Project dari Klien dengan Rasa Cinta

Mencintai pekerjaan yang dilakukan sehari-hari sangat penting dilakukan oleh seorang freelancer. Dengan mencintai pekerjaan, seseorang akan mengerjakan pekerjaan tersebut tanpa beban, terasa ringan dan begitu menyenangkan. Jika Anda hanya memandang pekerjaan itu dari uang, maka pekerjaan itu terasa berat dan keinginan Anda tidak akan pernah terpenuhi. Jalani pekerjaan itu dengan rasa cinta, tulus, ikhlas, dan bahagia.

Itulah empat cara yang bisa Anda lakukan untuk merubah klien biasa menjadi klien potensial yang bisa memantapkan masa depan bisnis Anda. Apakah cara diatas perlu dilakukan? ya, dan sebisa mungkin usahakan selalu maksimal agar klien tidak beralih dari genggaman Anda dan mereka bisa puas dengan cara dan hasil kerja Anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar