Kamis, 09 Maret 2017

Benarkah Pengguna Muda Facebook Terus Merosot?


Hampir semua orang pastinya memiliki akun facebook. Ya, sosial media yang satu ini masih menjadi primadona ditengah gempuran sosial media lainnya dan terus memiliki user yang paling banyak setiap tahunnya. Memang, banyak keuntungan yang dimiliki oleh user yang memiliki akun facebook, karena selain up to date, mereka juga bisa berkomunikasi dengan user lainnya di seluruh dunia.

Namun, kepopuleran facebook tentu saja tidak bertahan lama, khususnya bagi mereka para user muda yang dahulu selalu 'hangout' di sosial media ini. Menurut mashable.com yang dilansir situs jasa desain logo, semakin hari, semakin banyak remaja yang meninggalkan Facebook karena tidak lagi merasa aman dan kurang mendapat kebahagiaan dari jaringan sosial tersebut. Benarkah?



Indikasi bahwa remaja mulai meninggalkan Facebook sebenarnya sudah tercium sejak Januari 2014 silam. Menurut laporan iStrategyLabs, fenomena pengguna muda yang meninggalkan laman buatan Mark Zuckerberg ini, hampir terjadi di seluruh dunia. Tak heran apabila banyak pihak, termasuk investor Facebook sendiri, merasa bahwa masa jaya Facebook di kalangan remaja sudah lewat.

Berdasarkan data yang diambil di Amerika Serikat oleh businessweek.com, hanya 88% pengguna setia Facebook aktif yang berumur 13-17 tahun di tahun 2014. Jauh lebih rendah dibandingkan hasil survei pada 2013 yang mencapai 94% dan 95% di 2012.


Meskipun persentase tersebut masih terbilang tinggi, Facebook harus berhati-hati karena penurunan persentase sudah melebihi 5%. Jika hal ini tidak diwaspadai, posisi Facebook jelas terancam oleh media sosial lainnya, misalnya Twitter. Pengguna Twitter di rentang usia yang sama di tahun 2014 malah melonjak 2% dari persentase di tahun 2013 yang hanya 46%.

Banyak pihak menilai, penyebab mulai ditinggalkannya Facebook oleh remaja adalah pengamanan yang kurang. Berdasarkan penelitian, hanya 9% dari peneliti yang menyebut Facebook cukup aman dan terpercaya. 18% remaja juga setuju Facebook tidak terlalu seru.

Namun, Facebook tetaplah Facebook. Mereka tidak pasrah begitu saja dengan fakta ini. Langkah konkrit lain sudah mereka upayakan untuk mengembalikan kejayaan mereka, seperti dengan mengakuisisi Instagram dan WhatsApp. Selain itu, pihak Facebook juga kini makin gencar dengan pengembangan Facebook sendiri yang sudah semakin canggih dengan fitur-fitur menarik, seperti kini Facebook semakin relevan untuk bisnis dengan adanya Facebook ads yang kian hari semakin diminati oleh mereka para pelaku bisnis. Jadi, apakah Facebook sudah menurun popularitasnya? tentu saja belum, karena media sosial ini masih menempati urutan pertama dalam tangga sosial media di dunia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar