Selasa, 03 Januari 2017

Inspirasi Desain Grafis : Design Japan Country



Setiap negara pastinya memiliki ciri khas tersendiri mulai dari budaya, kepercayaan, makanan adat istiadat dan tradisi. Jika berbicara tentang negara dengan banyak inspirasi, maka Jepang adalah salah satunya.

Negara ini sudah menjadi inspirasi bagi banyak orang terkait desain grafisnya yang memukau. Banyak media yang berasal dari Jepang yang memiliki ciri khas tersendiri, sebut saja lukisannya yang selalu memiliki pola menarik dengan sentuhan Jepangnya yang memukau.


Jepang bisa menjadi inspirasi dalam desain grafis yang Anda atau jasa desain logo buat. Mulai dari grafis hingga warna, Jepang sangatlah kaya. Yuk, simak informasinya berikut ini!

Warna - Warna Cerah

Jika Meksiko identik dengan warna Merah, maka Jepang identik dengan warna cerah. Warna ini memiliki banyak sekali pola dan desainnya, dimana warna cerah ini menggambarkan pengetahuan, berani dan kecermatan.

Contoh dari warna Cerah ini bisa Anda lihat dari grafis yang hadir ketika Anda melihat jalanan ramai di Shibuya, atau warna-warna yang menghiasi setiap sudut daerah Harajuku. So unique!



Kombinasi Bahasa

Jika Anda melihat desain grafis Jepang, Anda akan jarang melihat desainnya yang hanya memiliki satu bahasa saja. Inilah uniknya Jepang, dimana mereka selalu menamilkan beragam bahasa dalam grafisnya. Ini mengingat bahasa dan tulisan Jepang belum terlalu dimengerti meskipun pada dasarnya sudah sangat mendunia.

Saat kita melihat desain-desainnya, janganlah terkejut jika terkadang kata-kata bahasa Inggris yang digunakan tidak benar secara gramatikal atau diketik dengan benar. Walaupun demikian, desain-desainnya selalu terlihat keren bagi kita.



Pola Bunga

Orang Jepang mencintai bunga. Bunga dianggap penting dalam kebudayaan Jepang; begitu pentingnya hingga terdapat studi akan bunga-bunga di Jepang yang disebuh Hanakotoba, yang berarti Ilmu Kebungaan dalam bahasa Indonesia.

Bunga-bunga tertentu, dan warnanya, melambangkan perasaan atau ide bagi rakyat Jepang. Beberapa contohnya adalah warna merah yang melambangkan cinta yang penuh gairah dan warna putih yang berarti kebaikan. Bunga Sakura yang merupakan lambang Jepang sering ditampilkan dalam desain-desain.



Desain Yang 'Cute'

Negara Jepang termasuk negara yang sangat menyukai segala hal yang lucu dan imut, mengingat negara ini adalah produsen terbaik dalam hal kartun, komik dan anime. Kita pasti banyak melihat keimutan tersebut dan kartun-kartun yang digambarkan berlebihan di TV, buku-buku, bahkan di makanan; keimutannya ada di mana-mana.

Dengan ilustrasi-ilustrasi lucu tersebut, para penggunanya  mencoba menyampaikan kepada para pembacanya bahwa mereka adalah orang-orang yang ramah, walaupun desain-desain yang imut mungkin tidak cocok bagi beberapa perusahaan.

Tetaapi hal tersebut tidaklah penting, karena yang paling penting adalah tingkat originalitas dan identitas bahwa segala sesuatu yang lucu dan imut berasal dari negara Jepang.



Kata-Kata dan Angka-Angka

Apa kamu pernah memperhatikan bahwa banyak iklan dan situs Jepang yang padat dengan informasi, entah dalam bentuk kata maupun angka? Sebenarnya merupakan sesuatu yang umum di Jepang jika desain memiliki banyak informasi karena bagi orang Jepang, semakin banyak informasi yang bisa kamu sertakan maka semakin baik. Orang Jepang menghargai detil-detil untuk menghindari kesalahpahaman dan meminimalisir risiko-risiko yang mungkin muncul.



Itulah beberapa inspirasi tentang desain grafis dari negara Jepang. Sekali lagi, Jepang adalah negara kaya budaya yang memiliki identitas sendiri. Perbanyak ilmu dan pengetahuan Anda tentang Jepang, untuk menghindari kebutuan ide dalam grafis di kemudian hari.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar